Penampilan JKT48 di Opera Van Java Trans7, 24 Oktober 2012

Diposting oleh Anonim on Kamis, 25 Oktober 2012

Setelah sekian lama dinanti, akhirnya JKT48 memenuhi keinginan para fans untuk tampil dan ikut berakting dalam acara komedi paling sukses dan populer di Indonesia saat ini, Opera Van Java. Tanggal 24 Oktober 2012 kemarin, JKT48 tampil membawakan dua lagu, yaitu Heavy Rotation dan Baby! Baby! Baby!, serta ikut berakting dalam lakon komedi yang berjudul "Sulemoto Samurai Sakti" dengan diwakilkan oleh Melody dan Nabilah.

Begitu hebohnya euforia fans JKT48 menyambut momen yang memang sudah lama dinanti ini. Hashtag #JKT48onOVJ yang dipakai selama acara berlangsung pun masuk Trending Topic Worldwide di Twitter. Jelas Opera Van Java kali ini pasti mendapatkan rating yang tinggi.


JKT48 di OVJ
#JKT48onOVJ masuk TTWW urutan 4

Episode ini juga dimeriahkan oleh salah satu pembawa acara legendaris, Koes Hendratmo, yang terkenal lewat acara kuis "Berpacu Dalam Melodi" yang pernah ia bawakan. Dia menjadi dalang dalam episode Opera Van Java kali ini.

Sudah tidak sabar ingin mereview dan menonton lagi kelucuan mereka? Let's start!



Video di atas adalah segmen pertama. JKT48 membuka acara dengan membawakan lagu Heavy Rotation. Setelah itu, pak Koes membuka acara dengan sedikit mempromosikan JKT48 dan juga para fans yang hadir menyaksikan langsung di studio.
Para wayang OVJ pun tak mau ketinggalan, mereka juga tampil dalam formasi band yang digawangi Desta, Parto, Andre, Azis dan Sule, membawakan beberapa lagu secara medley yang menghibur lagi lucu. Andre pun kembali menunjukkan kekonyolannya dengan selalu berteriak "oi oi oi oi" berkali-kali, meniru chant JKT48 secara asal-asalan, hahahaa :D

Lanjut ke segmen kedua yuk!





Video di atas adalah segmen kedua (bagian pertama dan kedua). Melody tampil berakting dalam sketsa ini :)
Setelah pak Koes membuka lakon yang berjudul "Sulemoto Samurai Sakti", cerita pun dimulai.
Dalam cerita ini, Melody berperan sebagai Mimisusu, anak dari Iwako Peyek (Andre), mereka hidup sangat sederhana dan bergelimang utang dengan Asuka Brondong (Nunung). Selengkapnya, tonton saja video di atas. Kalau kalian suka nonton Opera Van Java, pasti sudah maklum kalau ceritanya ngawur, hahahaha...
Di segmen ini Andre berkali-kali menggoda Melody dan fans JKT48 dengan chant "oi oi oi oi" nya yang asal-asalan.

Lanjut ke segmen ketiga ya! Kali ini Nabilah yang unjuk kebolehan akting dan melawaknya


Segmen ketiga bisa dilihat di video di atas. Nabilah berperan sebagai Yukita Goyang, anak sang pendekar samurai sakti yaitu Sulemoto (Sule). Singkat cerita Iwako Peyek (Andre) meminta tolong kepada Sulemoto agar anaknya yang disandera Asuka Brondong dibebaskan. Ninja sewaan Asuka Brondong pun (Parto) menemukan Iwako Peyek di rumah Sulemoto dan berusaha menculik Iwako, namun Yukita Goyang berhasil mengalahkan sang ninja bayaran. Kesannya jagoan banget Nabilah ya :D
Tapi tonton saja video di atas, Nabilah benar-benar total melawak. Nabilah bisa mengimbangi lawakan pemain OVJ lainnya yang notabene-nya sudah senior. Ekspresi melucunya benar-benar membuat kita terpingkal. bahkan Parto pun sempat ia buat terjatuh! Iseng banget ya si ompong :D

Yang paling lucu dari adegan di segmen ketiga di atas adalah berkali-kalinya Sule berusaha memeluk Nabilah, namun Nabilah selalu menolaknya. Kasihan deh Om Sule :3

Lanjut ke segmen 4!


Ayo tonton segmen keempat di video di atas. Melody alias Mimisusu disandera oleh Asuka Brondong dan suaminya. Sulemoto bersama temannya, Tabisa Nyanyi (Desta) berusaha menyelamatkan Melody. Selengkapnya lihat video di atas saja deh :D
Karena banyak adegan "gila" yang lebih baik langsung ditonton daripada diceritakan.
Dalam segmen ini, Melody berkali-kali dimarahi Nunung (akting tentunya), dan wajah lugu Melody sangat cocok dengan perannya sebagai sandera, hahahaha...

Lanjut ke segmen 5 ya!


Ayo tonton segmen kelima di video di atas. Di segmen ini, semua pihak yang berseteru berkumpul dan akhirnya berdamai. Selengkapnya, seperti biasa, tonton saja video di atas sampai terpingkal-pingkal :D

Dalam segmen lima ini banyak adegan lucu yang mudah diingat, seperti adegan Andre dan Nabilah ini :

Andre : "Gimana nih, anak Om diculik"
Nabilah : "Terus kalau anak elu diculik gue harus bilang WOW gitu?"
Andre : "Ya kamu kan teman anak om. Kamu mau kan bantu?"
Nabilah : "Tenang aja Om. papaku tuh jagoan. Pasti anak om selamat
Andre : "Terus kalo papa elu jagoan gue harus pake baju pramuka terus bilang "COBLOS NOMOR TIGA" gitu?"

Di tengah-tengah segmen Nabilah juga mengajak Sule joget ala Sule dengan lagu AKB48 - Gingham Check. Pasti banyak teman-teman yang tahu kalau goyangan gila ini pernah diperagakan Nabilah saat JKT48 jadi bintang tamu acara Shukan AKB di Jepang. Sontak penonton dan para member JKT48 yang lainnya pun terbahak-bahak.

Penampilan JKT48 pun ditutup di segmen terakhir yaitu segmen 6, dengan membawakan lagu Baby! Baby! Baby!


Semua video di atas (kecuali segmen 6) direkam dan diunggah oleh kanal JKT48FC, dan khusus segmen 6 oleh kanal Hideaki Aka

Bagaimana setelah menonton penampilan JKT48 di Opera Van Java? Walaupun yang ikut akting hanya Melody dan Nabilah, namun semua fans merasa puas, terutama dengan akting Nabilah yang benar-benar total melucu. Sifat "gila" nya di kehidupan sehari-hari membuat ia tidak sulit melawak. Sepertinya Nabilah memang berbakat menjadi pelawak nih :D
Kita bisa lihat sendiri penonton di studio tertawa setiap Nabilah melakukan hal konyol, termasuk member lainnya yang tidak ikut berakting.
Menurut admin, sejauh ini, penampilan JKT48 di Opera Van Java ini-lah yang paling menghibur diantara semua penampilan JKT48 selama ini di televisi.

Semakin dekat dengan bulan November, semakin dekat dengan ulang tahun pertama JKT48. Pasti akan ada kejutan. Kita tunggu saja..

Keep cheering for our idols!


Bergabunglah di grup ★JKT48 no Fansu!★ untuk saling berbagi informasi, keceriaan dan pengalaman tentang JKT48 antar sesama fans JKT48!